From Adhie@Indosat.Net.ID Sun Oct 11 22:09:55 1998 Date: Sun, 11 Oct 1998 18:59:25 +0000 From: Adi Suwarso Reply-To: id-linux@linux.or.id To: id-linux@linux.or.id Subject: [id-linux] ConnectToISP = Pemakai Linux yang aneh... --------- bagian awal --------- Menanggapi subject diatas, saya ingin berbagi pengalaman pake Linux untuk connect ke isp karena ternyata sampai sekarang masih ada yang belum bisa connect ke isp :), saya udah bisa connect ke isp dan pake Lynx tapi masih ada masalah untuk menggunakan Pine :) Ini khususnya yang pake RedHat (4.2 or 5.1), karena saya pake itu :) Jadi buat yang pake distro lain, mohon dimaafken kalau ada perbedaan atau kekeliruan. --------- bagian konfigurasi --------- 1. install mc 4.1.35 untuk mengutak-atik configurasi di ppp-on dll, karena dia udah punya built-in editor yang bagus [imho], jadinya sama persis dengan nc di dos, yang mau pake vi/joe/jed/pico/dll juga bisa [saya nggak familiar dengan vi, jadi pakenya editor mc atau joe :)]. 2. #setserial /dev/modem atau #setserial /dev/cuax [x: 0=com1; 1=com2 ....], harus keluar: /dev/modem[atau cuax],UART:xxxxx..... [(c) tomy by , dan catat perintah mana yang menghasilkan msg /dev/xxx,UART:xxx. 3. #dmesg | more, pastikan apakah disitu sudah terdapat msg: ppp version x.x.x (dynamic channel allocation) [(c) tomy by] Kalau tidak keluar msg itu maka harus recompile kernel agar support ppp connection. 4. lihat di /usr/sbin harus sudah ada file: chat, pppd & pppstats [kalau tidak ada #rpm -ivh /mnt/cdrom/srpms/ppp-x.x.x.i386.rpm buat yang pake rh5.1, yang pake rh4.2 lupa lagi lokasinya, tapi cari aja ada ok - cdromnya di mount dulu yah :)] 5. dengan mc, masuk ke sub dir /usr/doc/ppp-x.x.x/scripts, disitu ada script yang dibutuhkan untuk connect ke isp [jadi malu: dulu cari-cari dan copy-copy script ini, ternyata udah ada di hdd/cd :)] copy file: ppp-on & ppp-off ke /usr/sbin copy file: ppp-on-dialer ke /etc/ppp 6. edit file /usr/sbin/ppp-on [dengan mc tentunya :)], rubah bagian: SET TELEPHONE xxx ganti dengan no tlp isp SET ACCOUNT xxx ganti dengan user login ke isp SET PASSWORD xxx ganti dengan password login ke isp pada bagian akhir file ppp-on ini ada: exec /usr/sbin ... crtscts /dev/ttyS0 38400 rubah /dev/ttyS0 dengan /dev/xxx yang menghasilkan /dev/xxxx,UART... seprti test pada langkah 2 dan rubah angka 38400 dengan kecepatan modem yang anda miliki [saya pake 28.8 jadi pakenya 38400] 7. lihat isi file /etc/resolv.conf isinya : search . nameserver xxx.xxx.xxx.xxx = Primary dns isp nameserver xxx.xxx.xxx.xxx = Secondary dns isp 8. cek chmod untuk file-file: /usr/sbin/ppp-on, ppp-off [dari mc = 100755] /etc/ppp/login [dari mc = 100600] /etc/ppp/options [dari mc = 100644] /etc/ppp/ppp-on-dialer [dari mc = 100711] --------- bagian file --------- isi file /etc/ppp/login: dummy dummy isi file /etc/ppp/options : lock --------- bagian test --------- 1. login root pada console 1, 2 dan 3. 2. di console 2 ketik #tail -f /var/log/messages 3. di console 3 ketik #lynx :) 4. di console 1 ketik #ppp-on & [modem akan mendial isp] 5. masuk console 2 lihat apa proses yang sedang terjadi, kalau udah mendapatkan no ip dari isp artinya koneksi udah establish ... horee 6. kalo udah establish dari console 3 [lynx] jalan-jalan deh di internet :) 7. kalo udah kenyang pake lynx, telnet, ftp, dll, dari consol 1 ketik #ppp-off [modem memutuskan hubungan dengan isp] --------- bagian akhir --------- Semoga bermanfaat, langkah-langkah diatas adalah semata-mata hanya berdasarkan pengalaman pribadi dan dengan sumber dari rekan-rekan yang saya kenal dan yang ada di milis id-linux juga pau-mikro. Kalau memang ada kesalahan dalam tulisan diatas, mohon dikoreksi [ditambahi/dikurangi=silahken] tapi jangan dimarahi :) Maaf mailnya kepanjangan. ++ AdiS ++ adhie@indosat.net.id ---------------------------------------------------------------------- Unsubscribe: id-linux-unsubscribe@linux.or.id Archive: http://www.vlsm.org/linux-archive/ Linux CD: linux-cd@linux.or.id